Tambah pengemudi perempuan
beritajakarta - Badan Pengelola Transjakarta Busway berencana akan menambah pengemudi perempuan. Bahkan BP Transjakarta Busway menargetkan jumlah pengemudi perempuan di perusahaan ini sebanyak 30 persen.
Karena itu, dalam waktu dekat ini operator busway koridor I Blok M-Kota, PT Jakarta Express Trans (JET) dan operator Koridor II dan III, PT TransBatavia akan segera merekrut pengemudi perempuan tambahan. “Sebelumnya, BP Transjakarta Busway, telah merekrut sembilan pengemudi perempuan. Kinerja mereka cukup bagus dan mendapat respon positif dari pelanggan. Karena itu, kita akan menambah pengemudi perempauang lagi,” ujar Kepala BP TransJakarta Busway, Bambang Gardjito.
Pengemudi perempuan ini, kata Bambang, biasanya akan dipekerjakan pada shif pagi. Selain itu Bambang berharap setiap tahun ada tambahan pengemudi perempuan baru. Ditargetkan, nantinya komposisi pramudi perempuan bisa mencapai 30 persen dari total pramudi. Selain itu, operator koridor II dan III, Pulogadung-Harmoni-Kalideres, PT TransBatavia juga sudah mulai menyiapkan calon-calon pramudi perempuan.
Direktur Umum dan Keuangan PT JET, Ibnu Susanto secara terpisah mengatakan, pihaknya telah membuka lamaran untuk calon pengemudi perempuan. Adapun persyaratan yang dibutuhkan, yaitu usia maksimal 40 tahun, sehat dan enerjik, memiliki SIM A dan lebih baik memiliki SIM B1,” kata Ibnu.
Perekrutan pengemudi ini, kata Ibnu, akan melalui beberapa tahapan seleksi, yaitu tes tertulis, wawancara, kesehatan, hingga praktik mengemudi. “Jika berhasil melewati tes ini, selain mendapatkan pelatihan internal, para calon pramudi perempuan ini akan kita kirim ke pusat pelatihan Polri di Serpong. Bila yang belum punya SIM B1, perusahaan akan membantu mengurusnya,” jelasnya.
Tes bagi para calon pramudi ini, tambah Ibnu, menggunakan standar dari Departemen Perhubungan. “Profesi pramudi bus transjakarta ini bukan profesi sembarangan. Kami sangat menghargai keahlian para pengemudi,” tegasnya. Para pramudi akan mendapatkan gaji dan kesejahteraan yang layak. Sehingga tugas pelayanan bagi para pelanggan bisa dilaksanakan dengan sempurna.
Bagi yang berminat, bisa mengirimkan aplikasi lamarannya ke PT JET di Terminal Pinang Ranti, Jakarta Timur, atau telepon (021) 8415111. Pelamar juga diminta melengkapi surat lamarannya dengan foto kopi ijazah terakhir.
No comments:
Post a Comment