9.4.07

Jalur Busway Koridor VI Masih Terganggu

TEMPO Interaktif, Jakarta:Bukan hanya jalur kereta api yang terganggu akibat pohon tumbang, jalur lintas busway koridor VI Ragunan-Kuningan-Halimun juga masih terganggu hingga saat ini.

Kepala Humas TransJakarta Rene Nunumete mengatakan hambatan itu karena menjuntainya kabel listrik milik PT Kereta Api yang terputus karena tertimpa pohon di jalur busway. "Sehingga awak kami harus berhati-hati melewatinya," katanya kepada Tempo di Jakarta Senin (9/4).

Dia menjelaskan pohon-pohon yang tumbang sudah berhasil dipotong dan disingkirkan. Sedangkan kabel yang menjuntai masih diperbaiki oleh pihak PT KAI.

Sebagai solusi, jika jalan di Latuharhari tidak padat, maka busway tidak perlu masuk di jalurnya di areal listrik yang menjuntai, dan selanjutnya masuk kembali di jalur busway setelah melewati halangan itu. "Sopir yang lebih paham hal itu," ujarnya.

Akibat terganggunya jalur busway tersebut, menurut Rene, dipastikan terjadi keterlambatan jadwal bus. Sehingga kemungkinan besar terjadi penumpukan penumpang di halte-halte busway koridor VI ini. "Mungkin siang sudah normal kembali," katanya.

Zaky Almubarok Indrawan

No comments: